Inggris Kembangkan Torpedo Tercanggih di Dunia

Royal Navy Inggris/AL Inggris telah mengumumkan pengembangan tropedo tercanggih di dunia setelah menjalani uji coba ekstensif di Skotlandia, torpedo uni merupakan varian upgrade terbaru dari Spearfish dan akan digunakan pada armada utama kapal selam Inggris melawan kapal kapal musuh.

Diketahui, uji coba varian terbaru dari Spearfish ini berlangsung selama empat jam yang ditembakan dari kapal fregat HMS Sutherland oleh para ilmuwan, insinyur dan pelaut mempelajari kinerjanya.

Torpedo Spearfish sendiri mulai digunakan oleh Royal Navy sejak tahun 1990an dan upgrade untuk varian terbaru ini menelan biaya £270 Juta (Rp5,17 Triliun), peningkatan ini termasuk hulu ledak baru, sistem bahan bakar aman dan inti elektronik terbaru.

Sebuah tim yang terdiri dari sekitar seratus insinyur dan ahli senjata angkatan laut di BAE Systems di Portsmouth menghabiskan hampir enam tahun untuk menciptakan varian terbaru dan canggih dari torpedo Spearfish tersebut.

Torpedo Spearfish terbaru ini dapat mematahkan bagian belakang dari kapal perang frigat, kapal selam dan destroyer lebih akurat. Nantinya topedo baru ini akan digunakan pada kapal kapal selam pemburu Royal Navy dan penangkal nuklir garis depan selama tiga tahun ke depan dan akan beroperasi hingga tahun 2050-an.

sumber: nationalinterest.org

Posting Komentar untuk "Inggris Kembangkan Torpedo Tercanggih di Dunia"