Kehadiran KRI Dewa Ruci dan KRI Surabaya-591 di Pangkalan Utama TNI AL XIII (Lantamal XIII) Tarakan, yang saat ini sandar di Dermaga Lantamal XIII, Jl. Sei Ngingitan, Kelurahan mamburungan, Kecamatan Tarakan Timur, Kota Tarakan, Provinsi Kalimantan Utara, disambut hangat dan penuh antusias oleh warga Tarakan sejak di umumkannya jadwal Open Ship oleh pihak KRI Dewa Ruci pada Selasa kemarin, Rabu (24/03/21).
Sandar di Dermaga Lantamal XIII sekitar pukul 13.00 Wita pada Selasa (23/03/21) yang kemudian dilanjutkan dengan kegiatan penyambutan secara seremonial, pihak KRI menyampaikan informasi jadwal berkunjung untuk warga Tarakan yaitu Selasa, 23 Maret 2021 hingga pukul 18.00 Wita dan Rabu 24 Maret 2021 mulai dari pukul 08.00 Wita s.d 18.00 Wita namun dengan tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan. Informasi tersebut juga sampaikan oleh akun facebook salah satu media di Kalimantan Utara.
Kehadiran KRI Dewa Ruci ini merupakan kapal layar TNI AL kedua setelah sebelumnya pada November lalu telah hadir KRI Bima Suci di Tarakan. Menjadi kebanggan warga, karena kapal ini merupakan kapal legendaris simbol kejayaan NKRI yang juga merupakan kapal latih tiang tinggi atau kapal layar latih bagi Taruna Akademi Angkatan Laut yang sudah kerap kali muhibah keliling dunia dalam rangka Satgas Pelayaran Diplomasi Duta Bangsa, salah satunya yaitu mengenalkan ragam budaya Indonesia ke seluruh penjuru dunia.
Sumber: Puspen TNI
Posting Komentar untuk "KRI Dewa Ruci Disambut Antusias Warga Tarakan"