India Ingin Borong 1.770 unit Tank T-14 Armata Buatan Rusia

Menurut klaim media asal Rusia yaitu Avia Pro menyebutkan India bermaksud ingin membeli 1.770 unit T-14 Armata. Proposal permintaan untuk penjualan kendaraan tempur ini telah dikirim ke Rosoboronexport, yang dapat menjadikan India sebagai pengguna terbesar tank generasi terbaru ini, mengalahkan Rusia itu sendiri.

Belum diketahui apa syarat khusus yang diajukan India dalam pembelian 1.770 tank ini, sebagai pembeli senjata terbesar si dunia, India memang berani menekan dan mendikte negara penjual senjata untuk menuruti kemauan mereka terutama dalah hal transfer teknologi. Beda sama Indonesia ya, mau beli yang mana bingung, giliran udah mau deal eh takut kena semprit negara adidaya.

Bagi Rusia transaksi ini bisa sangat penting karena bisa membuka lowongan pekerjaan dan menutupi biaya riset pengembangan Armata yg mahal.

T-14 Armata merupakan main battle tank generasi baru ini, dilengkapi dengan sistem pertahanan aktif, dapat mencegat dan menghancurkan rudal yang masuk dan bekerja melawan semua jenis rudal anti-tank.

“Namun yang membuatnya istimewa bagi India adalah kesesuaiannya untuk peperangan di dataran tinggi”, lapor Eurasia Times.

Seperti diketahui, India punya konflik dengan China di kawasan dataran tinggi pegunungan Himalaya dan juga dengan Pakistan dalam konflik Kashmir.

Posting Komentar untuk "India Ingin Borong 1.770 unit Tank T-14 Armata Buatan Rusia"