Australia Beri Hibah 15 Kendaraan Lapis Baja Bushmaster Untuk Indonesia

Australia menghibahkan 15 kendaraan lapis baja Bushmaster untuk Indonesia sebagai bentuk kerja sama dalam bidang pertahanan.

“Australia telah menyumbangkan 15 kendaraan lapis baja, dan kami juga berdiskusi mengenai pengadaan lebih banyak kendaraan dalam waktu dekat,” kata Menteri Pertahanan Prabowo dalam konferensi pers virtual setelah bertemu dengan Menhan Australia, Peter Dutton, di Jakarta, Kamis (9/9).

Selain hibah kendaraan, Australia juga menyediakan pelatihan militer untuk TNI AL.

Kata Prabowo ini merupakan kali pertama Indonesia akan mengirim putra-putri bangsa supaya dididik dan dilatih di akademi militer Australia.

“Jadi, ini adalah momen yang sangat bersejarah,” tuturnya.

Indonesia, kata Prabowo, sepakat meningkatkan lebih banyak pelatihan bersama dalam waktu dekat. Ia mengaku telah menjelaskan soal program pertahanannya yang berguna untuk meningkatkan dan memperkuat pertahanan Indonesia di tahun-tahun mendatang.

Selain itu, Prabowo juga menyampaikan terima kasih atas bantuan alat medis dari Australia, dan respons cepat mereka saat operasi penyelamatan kapal selam KRI Nanggala-402, Mei lalu.

Dalam pertemuan itu, Indonesia dan Australia menandatangani sejumlah nota kesepahaman (MoU) di bidang pertahanan, yaitu Countering Terrorism, Cooperation and Emerging Cyber Technology, dan Arrangement on Defense Cooperation.

Menurut Prabowo, kesepakatan itu akan menjadi payung hukum yang sangat penting bagi kerjasama pertahanan yang komprehensif di kemudian hari.

Posting Komentar untuk "Australia Beri Hibah 15 Kendaraan Lapis Baja Bushmaster Untuk Indonesia"