Di India, Calon Tentara Mengerjakan Tes Hanya Mengenakan Celana Dalam di Lapangan Terbuka

Untuk mendapat bibit terbaik bagi hulubalang negara. Angkatan darat India menerapkan cara unik untuk mencegah para pemuda mencontek ketikasedang menjalani ujian tulis tes masuk. Foto peserta ujian yang hanya memakai celana dalam dan berada di lapangan terbuka langsung menjadi viral di berbagai forum militer pada Selasa (1/3/2016).

Menurut laporan, tes tersebut di gelar di Kota Muzzafarpur, Negara Bagian Bihar. Tampak seorang pengawas berseragam militer dengan ketat mengawasi tes tersebut.

Seorang sumber angkatan darat yang dikutip Indian Express mengatakan, langkah radikal ini diambil untuk menghemat waktu pemeriksaan peserta ujian yang mencapai 1.000 orang itu.

“Kami tak memiliki pilihan selain menjalankan perintah meskipun perintah itu terasa aneh,” ujar panitia tes.

Sementara itu, juru bicara angkatan darat di New Delhi menolak mengomentari laporan yang muncul setahun setelah polisi negara bagian Bihar menangkap 1.000 orang perwira yang membayar joki untuk melaksanakan ujian.

Mencontek dengan berbagai cara, mulai dari yang paling sederhana hingga yang paling canggih, adalah hal biasa di India. Terutama dalam menghadapi ujian masuk sebuah lembaga pemerintah ataupun ujian kelulusan sekolah.

Tujuanya agar memiliki nilai cukup untuk masuk ke sekolah berkualitas dan mendapatkan pekerjaan di pemerintahan.

Bihar sendiri adalah salah satu negara bagian terpadat sekaligus termiskin di India, sangat terkenal dengan kebiasaan warganya mencontek. Contohnya seperti tahun lalu. Saat sebuah foto mendokumentasikan praktek usaha memberi contekan saat ujian negara digelar, keluarga para siswa menggunakan berbagai cara untuk mengirimkan catatan kepada para peserta ujian di dalam kelas.

Baca Juga:  Di Pengadilan PBB, Aung San Suu Kyi Bantah Myanmar Lakukan Pembantaian Etnis Muslim Rohingya

 

Be the first to comment

Tinggalkan Balasan