
Sebuah jet tempur Dassault Mirage 2000 jatuh kemarin malam (07/11) saat misi pelatihan di atas laut utara Taiwan, kata Komando Angkatan Udara Taiwan. Penyebab kecelakaan masih belum diketahui.
Pada siaran pers tadi malam, tim helikopter search-and-rescue militer masih mencari pilot, Kapten Ho Tzu-yu dari Wing Tempur Taktis 499, kata pihak Angkatan Udara.
Pesawat tempur yang hilang tersebut, bernomor ekor 2040, lepas landas dari Pangkalan Udara Hsinchu kemarin malam untuk misi pelatihan, katanya.
Pukul 18:43, jet tersebut terbang di dekat Pengjia Islet, sekitar 40 mil laut (74km) dari Keelung, ketika pesawat tersebut hilang dari radar dan air controller kehilangan kontak dengan pilot tersebut.
Helikopter Sikorsky S-70C diluncurkan pada pukul 19:05 untuk melakukan operasi search-and-rescue dilokasi terakhir pesawat tempur tersebut diketahui dan Penjaga Pantai Taiwan telah diberitahu tentang adanya pesawat yang hilang tersebut.
Kapten Ho, 28 tahun, masuk ke sekolah penerbang Angkatan Udara Taiwan pada tahun 2011 dan memiliki catatan militer yang baik, kata pihak Angkatan Udara, menambahkan bahwa ia telah mencatat 419 jam terbang pada pesawat Mirage 2000 dari 718 total jam terbangnya.
Taiwan pada tahun 1989 mencapai kesepakatan dengan Prancis untuk membeli 60 pesawat tempur Dassault Mirage 2000, yang diserahkan pada tahun 1998.
Sebelum kejadian kemarin, empat pesawat serupa telah mengalami kecelakaan, pada bulan Oktober dan Desember 1999, November 2001 dan Mei 2013.
Tiga pilot Mirage 2000 tewas dalam kecelakaan-kecelakaan tersebut, sementara lima lainnya selamat.
Selain itu, sebuah pesawat tempur Mirage 2000 bernomor ekor 2057, terbakar setelah mengalami bird strike, namun pilot pesawat tersebut berhasil selamat dan pesawat tersebut berhasil diperbaiki sepenuhnya.
Sumber : taipeitimes.com (diterjemahkan dan diedit oleh TSM Angga Saja)
Tinggalkan Balasan