Pesawat Tempur FA-50 dan Super Tucano Filipina Dipersenjatai Bom Lizard Buatan Israel

Filipina tidak main-main dalam membangun angkatan perangnya. Setelah mendapatkan dua jenis pesawat tempur yaitu jet tempur ringan multiperan FA 50 Golden Eagle dari Korea Selatan dan pesawat Counter Insurgency (COIN) A 29 Super Tucano dari AS. Filipina berencana membeli bom pintar Lizard buatan Elbit System Israel.

Rencana ini diungkapkan oleh KSAU Filipina selama peringatan hari ulang tahun Wing Serang (Attack Wings) AU Filipina. Seperti dikutip dari Max Defense (27/12/2019)

Lizard adalah bom presisi berpemandu laser atau GPS secara fisik rudal ini menyerupai dengan bom GBU 12 Paveway buatan AS. Sebenarnya Lizard atau Paveway adalah bom General Purpose Mk series namun bom ini menjadi “pintar” karena diberi kit yang berpemandu laser atau GPS di kepalanya.

Yang membuat istimewa kit buatan elbit ini dapat dipasangkan pada bom buatan barat atau timur, fleksifibiltas ini yang tidak dipunyai oleh kit buatan AS. Menurut Elbit teknologi pencari canggih dan algoritma yang ditanamkan di kit memungkinkan Lizard untuk melacak titik laser bahkan dalam kondisi yang tidak memungkinkan sekalipun, bom ini dapat menyerang target yang bergerak dan melakukan manuver.

Sumber: World Defense Zone

Baca Juga:  Jika F-35 Tidak Dikirim, Turki Akan Cari Pesawat Pengganti Yang Sepadan

Be the first to comment

Tinggalkan Balasan