Prabowo Janji Perkuat Alutsista Dan SDM Saat Berkunjung ke Mabes TNI

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto melakukan kunjungan ke Mabes TNI hari ini. Kedatangan Prabowo bertujuan mengecek seluruh program dan kekuatan alutsista yang ada.

Kunjungan itu dilakukan pada Rabu (30/10/2019) pagi. Prabowo diterima langsung oleh Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto dengan didampingi Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Siwi Sukma Adji, Kepala Staf Angkatan Udara Marsekal TNI Yuyu Sutisna, dan Wakil Kepala Staf Angkatan Darat Letjen TNI Tatang Sulaiman.

Prabowo kemudian menerima pemaparan dari para pejabat utama TNI. Ada sejumlah hal yang dibahas, dari program pembangunan, kemampuan sumber daya manusia (SDM), hingga alutsista.

Hal itulah yang menjadi sorotan Prabowo dan perlu ditingkatkan. Dia bertekad akan menyelesaikan tugas sebagai Menteri Pertahanan dan mendukung pemenuhan alutsista.

“TNI harus kuat, untuk itu kami bersama Wamen ingin memperkuat jajaran operasional kekuatan tempur riil TNI, kita akan perkuat TNI,” ujar Prabowo dalam keterangan tertulis.

Lebih lanjut, Prabowo juga meminta seluruh jajaran TNI waspada terhadap ancaman yang akan mengganggu kedaulatan dan keutuhan wilayah NKRI.

Agenda kunjungan ini tidak dipublikasikan sebelumnya. Namun, Prabowo mengunggah momen beberapa kegiatan melalui akun Twitter-nya.

Terlihat beberapa foto dibagikan Prabowo. Dia tampak disambut oleh Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto. Prabowo tampak naik mobil Toyota Alphard berpelat khusus Kemhan dengan nomor ‘1-00’.

Sumber: detik.com/Puspen TNI

Be the first to comment

Tinggalkan Balasan